HARDWARE & SOFTWARE JARINGAN KOMPUTER

Hai, Assalamualaikum teman-teman,
 selamat datang di blog sederhana ini, kali ini saya akan memberikan informasi mengenai hardware dan software, apa sih hardware dan software itu?


Hardware atau yang biasa kita sebut perangkat keras jaringan komputer, Perangkat keras jaringan komputer merupakan perangkat yang digunakan untuk menjalankan tujuan dan fungsi dari komputer itu sendiri , seperti berbagi sumberdaya, berkomunikasi dan lain sebagainya.


Perangkat keras jaringan komputer/ Hardware antara lain:

1. Router

Router merupakan perangkat jaringan yang berfungsi sebagai penghubung dua jaringan atau lebih, kita bisa menghubungkan dua jaringan yang berbeda menggunakan router. sekilas cara kerja router mirip dengan bridge, yakni sama-sama meneruskan paket data, membagi jaringan menjadi beberapa segmen atau menyatukan segmen-segmen jaringan tersebut, namun router berbeda pada lapisan ketiga OSI.

2. Wireless card

Wireless Card merupakan salahsatu alat yang dapat menghubungkan dua perangkat berbeda dengan tanpa kabel, dengan menggunakan alat ini dua atau lebih komputer dapat saling berhubungan melalui jaringan internet, laptop pada zaman sekarang biasanya sudah dilengkapi dengan wireless card sehingga kita tidak hrus membelinya secara terpisah.

3. LAN Card

Sama halnya dengan perangkat yang lain LAN card juga berfungsi untuk menghubungkan dua atau lebih komputer dengan menggunkan media kabel. Perangkat ini biasa digunakan dalam jaringan LAN. LAN card berfungsi untuk mengubah aliran data yang berupa paralel menjadi bentuk serial, sehingga dapat disalurkan melalui jaringan, seperti kabel UTP.

4. Modem

Modem atau Modulator demodulator adalah perangkat yang berfungsi untuk mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital. pada umumnya komputer memberikan data ke modem berupa sinyal digital. maka dari itu,ketika modem mendapatkan sinyal yang berupa analog ia akan mengubahnya menjadi sinyal digital agar dapat di proses oleh komputer.

5. Bridge

Bridge merupakan perangkat jaringan yang berfungsi untuk memperluas suatu jaringan sekaligus membuat segmen jaringan. Cara kerjanya yaitu dengan mengenali alamat MAC yang mentransmisi sebuah data ke jaringan, lalu bridge akan membuat tabel data secara otomatis, yang dimana tabel ini dapat menentukan segmen mana yang akan di rountin maupun di filter.

6. HUB 

Hub merupakan salahsatu perangkat jaringan yang bertugas untuk mengubah sinyal transmisi jaringan, hal tersebut dimaksudkan supaya kedua komputer atau lebih dapat saling terhubung. Namun hub tidak dapat mengatur alur jalannya suatu data. sehingga setiap paket data yang melewati HUB akan di broadcast ke semua port sampai paket yang dimaksud sampai ke tujuan. yang inilah yang membuat paket data yang di kirim terkadang mengalami collision atau tabraka data.

7. Switch                                           

Switch memiliki fungsi yang hampir mirip dengan HUB, tetapi switch lebih pintar karena dapat mengatasi masalah collision data. tidak hanya itu switch juga memiliki kelebihan lainya yaitu dapat mentransfer data dengan lebih cepat dan luas jaringan yang lebih bagus dair HUB. Selain itu Switch juga digunakan untuk memfilter dan mengirimkan paket data ke jaringan yang dituju.

8. Kabel jaringan

Kebel jaringan merupakan media transmisi berbentuk kabel yang digunakan untuk menghubungkan dua atau lebih komputer untuk saling bertukar data. ada beberapa jenis kabel yang biasa digunakan seperti kabel utp, stp, coxial maupun fiber optik. biasanya jenis kabel yang digunakan tergantung pada jenis topologi jaringan yang digunakan.

9. Repeater

Repeater merupakan perangkat yang berfungsi untuk menyebar luaskan sinyal wifi darai server agar perangkat lain dapat terhubung. Cara kerjanya yaitu dengan menerima sinyal dari sumber wifi dan memancarkannya dengan jangkauan dan sinyal yang lebih luas, dan bagus.

10. Access point 

Access point terdiri dari antenna dan transceiver yang digunakan untuk transmisi dan menerima sinyal dari client atau sebaliknya. Dengan adanya AP ini, kita dapat terhubung dengan jaringan LAN secara wireless .Dengan kata lain, access point ini berfungsi menghubungkan dua jenis jaringan yang berbeda, yaitu antara jaringan wireless dan jaringan LAN. Dengan adanya beberapa perangkat jaringan yang telah disebutkan diatas, kedua komputer atau lebih bisa saling terhubung dan saling bertukar data.


Software atau perangkat lunak jaringan komputer merupakan salah satu hal yang sangat dibutuhkan oleh komputer agar komputer tersebut dapat berjalan sesuai dengan keinginan dari penggunanya. Software atau perangkat lunak dari sebuah jaringan itu sendiri memiliki beberapa fungsi, yaitu untuk dapat melihat dan mengetahui tentang host mana saja yang terhubung diantara satu komputer dengan komputer lainnya, untuk dapat melihat data yang tengah berjalan dan beberapa fungsi lainnya

berikut merupakan beberapa peralatan Software antara lain:

1. Microtik

Mikrotik merupakan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer manjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk IP network dan jaringan wireless, cocok digunakan oleh ISP, provider hotspot dan warnet. Mikrotik didesain untuk mudah digunakan dan sangat baik digunakan untuk keperluan administrasi jaringan komputer seperti merancang dan membangun sebuah sistem jaringan komputer skala kecil hingga yang kompleks sekalipun.


2. Angry ip scanner 

Angry IP Scanner merupakan salah satu perangkat lunak jaringan komputer yang sering di gunakan oleh pengguna, karena dapat diunduh dengan sangat cepat dan ditambah dengan penggunaannya yang sangat mudah. Tidak hanya itu, perangkat lunak satu ini juga dapat digunakan untuk berbagai platform yang akan sanat menguntungkan untuk digunakan oleh MAC OS, Windows, dan Linux. 

3. Dude

Perangkat lunak yang satu ini adalah salah satu perangkat lunak jaringan komputer yang sangat direkomendasikan untuk dapat digunakan karena penggunaannya yang cukup mudah dan fungsi-fungsi yang dimilikinya dinilai lebih maksimal. Perangkat lunak satu ini juga dpaat berlaku untuk berbagai macam protocol jaringan yang mungkin sudah Anda gunakan seperti SNMP, DNS, ICMP dan TCP.

4. Microsoft network monitor

Software Microsoft network Monitor ini dapat berguna untuk dapat membantu menganalisa paket jaringan yang dapat menangkap, menganalisis dan melihat lalu lintas jaringan. Tidak hanya itu, alat ini juga sangat berguna untuk dapat mengatasi permasalahan dari sebuah jaringan dan juga pada sebuah aplikasi jaringan, fitur-fitur yang dimiliki perangkat lunak ini yaitu memiliki 300 lebih protokol proprietary publik dan microsoft, serta mode pemantau jaringan dan juga masih banyak lagi.

5. NMap

NMap adalah sebuah perangkat lunak yang telah dikembangkan oleh Gordon Lyon atau Fyodor Vaskovich. Perangkat lunak ini juga dapat digunakan untuk berbagai jenis sistem operasi seperti MAC OS X, BSD, Amigos OS, Solaris, dan Linux.

6. Open NMS

Open NMS adalah software jaringan yang juga sangat sering digunakan pengguna untuk sebuah jaringan yang jumlahnya kecil. Perangkat lunak ini juga lebih sering digunakan untuk aplikasi klien yang sering dibuka menggunakan Ipad, Ipod maupun Iphone.

7. Advance IP Scanner

Ada berbagai kelebihan dari Advanced IP Scanner ini, Anda juga dapat memilih software jaringan menjadi software yang pas untuk Anda pilih.

8.Network miner

Seperti yang kita ketahui fungsi dari Network ini yaitu untuk mengatur sebuah jaringan yang ada pada sebuah komputer.

Oke, mungkin sekian dari saya, ada fungsi-fungsi dari perangkat lunak yang tidak saya sebutkan diatas. saya harap informasi ini dapat menambah pengetahuan anda mengenai HardWare dan SoftWare.

Comments

Popular Posts